Dalam Qs. Al- Kahfi ayat 51 di sebutkan bahwa “Aku tidak menghadirkan mereka (iblis dan anak cucunya) untuk menyaksikan pencipta'an langit dan bumi dan tidak ( pula) pencipta'an diri mereka sendiri dan aku tidak menjadikan orang yang menyesatkan menjadi penolong. “
Para Muffassir berbeda pendapat mengenai maksud kata “Mereka” dalam ayat di atas, ada yang menafsirkan iblis dan anak cucu nya, ada lagi yang menafsirkan Malaikat dan ada lagi yang menafsirkan kaum Kaffir.
Rupanya ada sedikit kejanggalan Dalam tafsiran diatas, kenapa Muffassirin tidak melibatkan “ Ibnu Adam” dalam tafsiran kata “ Mereka “?
Apakah pada waktu itu manusia belum di ciptakan sehingga sangat logis jika tidak di libatkan, ataukah memang ada kesempatan yang sangat besar bagi manusia untuk bisa mengetahui ihwal pencipta'an makhluknya?
Manusia diberikan anugrah yang sangat besar berupa akal yang sangat sempurna sehingga di percaya untuk menjadi khalifah di muka bumi.
Dengan prantara akal, manusia terbukti mampu melahirkan berbagai inovasi yang dapat di gunakan untuk membangun peradaban di muka bumi.
Salah satu tujuan Allah SWT menganugrahi akal kepada manusia adalah untuk memahami kandungan - kandungan Dalam Al- Qur'an baik secara eksplisit maupun implisit
Secara implisit, kandungan Al- Qur'an banyak ayat yang mengandung arti dari sisi sains. Sehingga manusia di berikan kesempatan untuk mengembangkan akalnya dalam meneliti segala sesuatu yang berkaitan dengan jagat raya.
Mengetahui seluk beluk jagat raya tidak bertolak belakang dengan isi Al- Qur'an, bahkan hal itu juga teramasuk mengamalkan kandungan Al-Qur'an. Semakin dalam pengetahuan manusia seputar sains semakin bertambah pula keimanan mereka.
itulah alasan muffasir tidak melibatkan Ibnu Adam dalam kata “Mereka” dalam ayat di atas, melalui Kitab sucinya berkat kasih sayang Allah SWT , Allah SWT meninggalkan bagi manusia petujuk - petujuk dan bukti yang bersifat empiris dan materiil pada bongkahan- bongkahan batu untuk membantu mereka lebih mengetahui dan mengungkap ihwal penciptaan jagat semesta ini.. …